Kemeriahan ulang tahun ke-90 Ratu Elizabeth II yang jatuh pada tanggal 21 April lalu, ternyata juga dirasakan di Indonesia. Direktur Wisma Bahasa Yogyakarta Bapak Agus Soehardjono, Manajer Marketing Mbak Nurzi Doman, serta Manajer Wisma Bahasa Jakarta Mbak Itha berkesempatan hadir dalam pesta perayaan ulang tahun Ratu Elizabeth II yang dilaksanakan oleh Kedutaan Besar Inggris Raya di Jakarta, pada hari Rabu 1 Juni 2016. Pesta yang diadakan di Grand Ballrooom Hotel Shangri-La Jakarta dihadiri oleh para pejabat senior dan perwakilan negara sahabat Inggris Raya. Hadir pula mantan Presiden RI Profesor H. Bj Habibie dan beberapa pejabat pemerintahan Indonesia antara lain Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Rizal Ramli, Menteri Kelautan & Perikanan Susi Pudjiastuti serta para pejabat berbagai kementerian.
Dalam pidato pembukaannya, Duta Besar Inggris Raya untuk Indonesia, Bapak Moazzam Malik mengatakan bahwa semua orang bisa belajar dari perjalanan hidup Ratu Elizabeth II, dengan melihat komitmennya kepada bangsa dan negaranya. Sebagai perwakilan dari Wisma Bahasa, Pak Agus dan Mbak Nurzi ketika bertemu dengan Duta Besar Moazzam Malik pada saat itu, turut menyampaikan salam dan doa dari segenap keluarga besar Wisma Bahasa Yogyakarta untuk Ratu Elizabeth II. Semoga Ratu selalu sehat dan dapat terus menjalankan kepemimpinannya dengan bijaksana. Pada kesempatan yang sama, Bapak Moazzam menyampaikan salam kepada guru-gurunya yang ada di Wisma Bahasa Jogjakarta.
Dalam acara tersebut, Pak Agus dan Mbak Nurzi berkesempatan bertemu dengan dengan Ibu Juliet Maric, Wakil Duta Besar, Bapak Adrian Campbell-Black Atase Pertahanan Inggris, serta beberapa diplomat Inggris. Mereka semua adalah alumni Wisma Bahasa.
Wisma Bahasa dan Kedutaan Besar Inggris Raya untuk Indonesia, memiliki hubungan kerja sama di bidang pelatihan bahasa Indonesia bagi para diplomat Inggris yang telah berlangsung sangat baik selama ini. Wisma Bahasa adalah penyedia utama (Prefered Supplier) bagi Kedutaan Besar Inggris Raya di Indonesia untuk pelatihan bahasa Indonesia bagi para diplomatnya. Para diplomat Inggris belajar bahasa Indonesia di Wisma Bahasa sebelum mereka memulai penugasan di Jakarta. Bapak Moazzam adalah juga salah satu diplomat Inggris yang belajar bahasa Indonesia di Wisma Bahasa selain banyak diplomat lainnya.